Saat ini tim nasional Prancis sedang dihuni oleh bintang – bintang muda penuh talenta diantaranya yaitu Kylian Mbappe dan Ousman Dembelle. Kedua pemain ini memang belum pernah bermain bersama dalam satu klub yang sama. Namun karena sama – sama menghuni skuat timnas Prancis terjalinlah kedekatan antara keduanya.
Kedekatan Mbappe dan Dembele tidak hanya sebatas dilapangan hijau. Diluar lapangan keduanya tetap menjalin komunikasi layaknya seorang sahabat. Bahkan kabar terbaru menyebutkan bahwa Mbappe turut ambil peran dalam proses kepindahan Dembele ke Barcelona. Kylian Mbappe mengungkapkan bahwa dirinya memberi saran kepada Ousman Dembelle untuk bergabung bersama Barcelona. Mbappe menganggap bahwa sahabat dekatnya itu dapat bersinar bersama Messi dan Suarez.
Diketahui bahwa Dembele memang menginginkan kepindahan di transfer musim panas ini, bahkan Dembele telah menolak untuk melakukan latihan bersama Dortmund. Kepindahan yang dinanti – nantikan pun muncul, Dembele berhasil didapatkan oleh Barcelona dengan harga 150 juta euro.
Dembele digadang – gadang menjadi solusi untuk menutup lubang di posisi sayap kiri Barcelona setelah ditinggal pemain bintangnya, Neymar Jr, yang juga berhasil memecahkan rekor transfer dunia. Mbappe yakin bahwa Dembele memiliki kemampuan untuk mengambil kesempatan ini.
Dilansir dari ESPNFC, Mbappe mengatakan : “Kami membicarakan tentang ini (kepindahan) dan dia bertanya apa yang saya pikirkan. Saya bicara kepadanya untuk pergi kesana (Barcelona) karena ini adalah kesempatan besar untuk dirinya. Dia bisa menjadi pemain hebat bersama Messi dan Suarez di lini serang. Dia benar – benar berkembang. Dia memiliki bakat yang luar biasa, tampaknya dia menagmbil langkah yang tepat. (Dembele dan saya) memiliki gairah dalam sepakbola. Semua tentang ‘harga’ atau apapun itu tidak membuat kami khawatir. Semua yang kami pedulikan adakah lapangan.”
Dembele pun mengonfirmasi kebenaran kabar ini dengan mengatakan bahwa Mbappe menelponnya sebelum dia memutuskan untuk pindah ke Barcelona. Kepada sebuah surat kabar olahraga asal Prancis, pemain berusia 20 tahun itu mengatakan : “Dia (Mbappe) adalah teman yang sangat baik. Kami biasanya berbicara lewat telpon tapi kami melakukan lebih dari itu selama proses (kepindahan). Dia bahagia. Dia mencoba menenangkanku jika waktu telah berlalu dan kepindahan tidak terjadi. Dia berbicara padaku bahwa ini adalaha masalah waktu. Dia sangat senang saat saya bergabung (bersama Barcelona). Dia memberikanku ucapan selamat. Dia berharap hal baik kepada saya. Saya juga mengharap yang terbaik untuknya.”
Sebenernya Barcelona ingin merekrut Dembele sejak musim panas tahun lalu, namun keinginan itu harus tertunda selama satu tahun. Dan saat itu Dembele mengatakan : “Saya ingin belajar, untuk bermain di Liga Champions, untuk tahu bagaimana kompetisi ini, untuk bermain di musim yang hebat dengan tim yang baik, untuk memiliki jenjang, untuk membuat saya lebih baik.”
Sumber : ESPNFC, Express