17 Fakta Gareth Southgate

Gareth Southgate adalah mantan pesepakbola berkebangsaan Inggris, yang berposisi sebagai pemain bertahan dan gelandang, kini ia menjadi pelatih tim nasional Inggris. Berikut kami sajikan fakta Gareth Southgate.

  1. Gareth Southgate lahir pada 3 September 1970 di Watford, Inggris. Ia memulai kariernya dengan bergabung Crystal Palace. Ia awalnya bermain sebagai bek kanan lalu menjadi gelandang. Southgate menjadi kapten tim ketika Palace untuk pertama kalinya memenangkan gelar juara First Division pada musim 1993/1994.
  2. Southgate mendapat julukan “Nord” ketika bermain di Palace karena cara berbicara Southgate mirip dengan Denis Nordens yang pernah melatih Crystal Palace.
  3. Southgate bergabung dengan Aston Villa setelah Palace harus terdegradasi dari Premier League. Di Aston Villa, Southgate mulai bermain sebagai bek tengah. Ia berhasil membantu Villa memenangkan League Cup dan membuat Villa lolos ke UEFA Cup.
  4. Southgate bergabung dengan Middlesbrough pada 11 Juli 2001 dengan nilai transfer mencapai 6,5 juta paun. Ia kemudian ditunjuk sebagai kapten tim setelah kepergian Paul Ince ke Wolverhampton Wanderers pada Juli 2002.
  5. Southgate menjadi pemain pertama yang mengangkat trofi untuk Middlesbrough sejak 128 tahun berlaga di Liga Inggris setelah Boro berhasil mengalahkan Bolton pada pertandingan final Football League 2004.
  6. Southgate memainkan pertandingan terakhirnya sebagai pesepakbola profesional pada final UEFA Cup 2006 melawan Sevilla.
  7. Southgate merupakan pemain Aston Villa dengan penampilan terbanyak di timnas Inggris. Ia memainkan 42 pertandingan sebagai pemain Aston Villa dari 57 pertandingan internasional yang ia mainkan.
  8. Southgate ditunjuk sebagai pelatih Middlesbrough pada Juni 2006 setelah Steve McClaren menerima tawaran melatih timnas Inggris. Namun penunjukan ini mengundang kontroversi karena Southgate saat itu belum memiliki lisensi UEFA Pro sebagai salah satu syarat menjadi pelatih klub. Namun, ia diberikan izin oleh Premier League pada November 2006 dengan alasan ia terlalu sibuk membela timnas Inggris dan tidak sempat mengurusi lisensi UEFA Pro.
  9. Southgate berhasil membawa Middlesbrough finis di posisi ke-12 pada musim pertamanya menjadi pelatih. Kemenangan terbesar yang ia raih terjadi ketika mengalahkan Manchester City pada Mei 2008 dengan skor 8-1. Middlesbrough resmi memecat Southgate pada 20 Oktober 2009.

    Fakta Gareth southgate.
  10. Southgate ditunjuk sebagai pelatih timnas Inggris U-21 dengan kontrak 3 tahun pada Agustus 2013. Ia kemudian menjadi pelatih sementara timnas Inggris pada 27 September 2016, setelah Sam Allardyce mengundurkan diri karena ia tersandung kasus “2016 English Football Scandal”.
  11. Southgate  sempat diragukan pada awal penunjukannya sebagai pelatih. Meski begitu, timnas Inggris berhasil lolos ke babak utama Piala Dunia 2018 pada 5 Oktober 2017 setelah memenangkan pertandingan melawan Slovenia. Football Association sempat mengatakan bahwa Southgate akan tetap menjadi pelatih timnas Inggris meskipun Inggris gagal di fase grup, mereka menggambarkan bahwa harapan mereka “realistis” dan ajang Piala Dunia hanya sebagai “tempat untuk mengembangkan tim”.
  12. Southgate menjadi pelatih Inggris pertama yang masuk semifinal Piala Dunia sejak Bobby Robson pada tahun 1990. Hal tersebut membuat banyak suporter Inggris kagum dengan kepemimpinan Southgate. Pada pertandingan semifinal melawan Kroasia, pada suporter menggunakan rompi berkancing yang sering Southgate gunakan sebagai penghargaan terhadap dirinya. Di lain pihak, penjualan rompi berkancing yang dijual Marks & Spencer meningkat 35% dan hashtag ‘WaistcoatWednesday’ masuk trending topic di twitter.
  13. Sebuah stasiun di Enfield, London berganti nama menjadi “Gareth Southgate” sebagai penghargaan terhadap pencapaian yang ia raih di Piala Dunia 2018.

    Fakta Gareth Southgate.
  14. Southgate menulis buku bersama Andy Woodman yang berjudul “Woody & Nord: A Football Friendship” pada tahun 2003. Buku ini menceritakan persahabatan yang mereka alami ketika bermain di tim junior Crystal Palace. Buku tersebut memenangkan penghargaan Sports Book of the Year pada tahun 2004 dari National Sporting Club (sekarang British Sports Book Awards).
  15. Southgate pernah menjadi co-comentator untuk ITV selama perhelatan Piala Dunia 2006 bersama Clive Tyldesley. Namun ia tidak melanjutkan peran tersebut karena dua hari sebelum Piala Dunia 2006 dimulai, ia ditunjuk sebagai pelatih Middlesbrough. Setelah masa jabatannya berakhir pada tahun 2010, ia kembali melanjutkan sebagai pundit dan co-comentator FA Cup dan UEFA Champions League untuk ITV.
  16. Southgate diangkat sebagai Ofiicer of the Order of the British Empire (OBE) pada 2019 New Year Honours berkat jasanya di dunia sepakbola.

    Fakta Gareth Southgate. Foto: Joe.co.uk
  17. Southgate menikah dengan Alison Bird pada Juli 1997 di St. Nicholas’ Church. Pasangan ini dikaruniai dua orang anak.