22 Fakta Andres Iniesta

Andres Iniesta Lujan adalah pesepakbola berkebangsaan Spanyol, yang berposisi sebagai gelandang dan kini bermain di Vissel Kobe. Berikut kami sajikan fakta Andres Iniesta.

  1. Iniesta lahir pada tanggal 11 Mei 1984 di Fuentealbilla, Spanyol.
  2. Iniesta memiliki tinggi badan 171 cm.
  3. Iniesta menganut agama Katolik.
  4. Iniesta sudah mulai dilirik oleh berbagai pencari bakat di Spanyol ketika ia bermain untuk tim junior Alvacete Balompie. Saat itu, usia Iniesta baru 12 tahun. Orang tua Iniesta mengenal salah satu pelatih tim junior Barcelona, Enrique Orizaola. Orang tua Iniesta berhasil membujuk Enrique untuk membawa Iniesta ke akademi La Masia.
  5. Iniesta saat berada di akademi La Masia awalnya merupakan gelandang bertahan. Namun, karena ia memiliki keseimbangan, kontrol bola, dan ketangkasan yang dipadu dengan bakat yang ia miliki, membuat dirinya dipindahkan menjadi gelandang serang.
  6. Iniesta ditunjuk menjadi kapten Barcelona U-15 pada Nike Premier Cup 1999. Iniesta berhasil mencetak gol di menit akhir pada laga final dan dinobatkan sebagai Player of the Tournament.
  7. Iniesta memainkan 37 pertandingan liga dari 38 pertandingan di musim 2004/2005 bersama Barcelona.
  8. Iniesta dikabarkan akan meninggalkan Barcelona saat bursa transfer musim panas 2007. Namun, Iniesta menjawab rumor tersebut dengan menandatangani kontrak baru bersama Barcelona dan menggunakan nomor punggung 8.
  9. Iniesta terpilih sebagai kapten keempat Barcelona setelah Puyol, Xavi, dan Victor Valdes, pada September 2008.

    Fakta Andres Iniesta. Foto: Barca Blaugranes.
  10. Iniesta sempat menolak bermain pada pertengahan musim 2008/2009 karena saat itu Iniesta belum pulih 100 persen akibat cedera yang ia derita.
  11. Iniesta berada diposisi kelima dalam penghargaan FIFA World Player of the Year 2009 dan posisi keempat dalam FIFA Ballon d’Or.
  12. Iniesta sempat mengalami depresi di akhir tahun 2009 hingga 2010. Faktor utama yang membuat ia depresi yaitu kepergian teman dekatnya, Daniel Jarque, yang juga sesama pesepakbola pada Agustus 2009. Saat itu, meskipun secara jasmani ia bugar, ia sering tidak menyelesaikan sesi latihan. Setelah meminta bantuan kepada psikiater, Iniesta kembali pulih dan berhasil mencetak gol kemenangan untuk Spanyol pada final Piala Dunia 2010.
  13. Iniesta mendapatkan standing ovation dari banyak pendukung lawan termasuk ketika bertandang ke El Sardinero dan Vicente Calderon pada musim 2010/2011 sebagai bentuk apresiasi terhadap gol yang ia sarangkan ke gawang Belanda di final Piala Dunia 2010.
  14. Iniesta menjadi pemain Barcelona ketiga yang mendapat standing ovation dari pendukung Real Madrid di Santiago Bernabeu setelah Diego Maradona pada 1983 dan Ronaldinho pada 2005. Iniesta mendapatkannya pada El Clasico pertama di musim 2015/2016.

    Fakta Andres Iniesta
  15. Iniesta menandatangani kontrak seumur hidup dengan Barcelona pada 6 Oktober 2017. Meski begitu, Iniesta mengumumkan bahwa ia akan meninggalkan Barcelona di akhir musim 2017/2018. Ia memainkan pertandingan terakhirnya bersama Barcelona pada laga penutup LaLiga kontra Real Sociedad. Iniesta tercatat telah memainkan 674 pertandingan bersama Barcelona.
  16. Iniesta resmi bergabung dengan klub Jepang, Vissel Kobe dengan kontrak tiga tahun pada 24 Mei 2018.
  17. Iniesta mulai membela Timnas Spanyol di tahun 2001. Iniesta masuk dalam skuat timnas Spanyol U-16 dalam ajang UEFA European U-16 Championship. Iniesta masuk dalam daftar pemain yang disiapkan untuk Piala Dunia 2006 pada 15 Mei 2006.
  18. Iniesta mengumumkan akan pensiun dari Timnas Spanyol pada 1 Juli 2018 setelah Spanyol tersingkir di babak 16 Besar Piala Dunia 2018. Iniesta menjadi pemain dengan penampilan terbanyak keempat bersama Timnas Spanyol dengan 131 penampilan.

    Fakta Andres Iniesta. Foto: The National.ae
  19. Vicente del Bosque mendeskripsikan Iniesta sebagai pesepakbola yang sempurna. Ia bisa menyerang dan bertahan, ia bisa membuat peluang dan mencetak gol. Frank Rijkaard juga pernah berkata, “Saya pernah memainkan Iniesta sebagai false winger, central midfielder, deep midfielder dan second striker. Ia begitu baik memainkan apapun peran yang saya berikan”.
  20. Iniesta memiliki signature move yang disebut La Croqueta. Gerakan ini dipelopori oleh Michael Laudrup dan dipopulerkan oleh Iniesta dimana ia dengan cepat mendorong bola dari kaki kanan ke kaki kiri lalu menjauhkan bola dari lawan. Gerakan ini sering digunakan ketika situasi sedang ditempel oleh pemain lawan.
  21. Iniesta mendapat pujian untuk bisa memahami dan saling mempengaruhi satu sama lain ketika Iniesta bermain bersama Xavi. Xavi dan Iniesta seolah-olah bisa mengetahui posisi mereka satu sama lain tanpa melihat dan saling mengetahui apa yang mereka pikirkan dan apa yang akan mereka lakukan.
  22. Iniesta mendapat julukan El Ilusionista (The Illusionist), El Cerebro (The Brain), El Caballero Palido (The Pale Knight) dan yang paling sering disebut olah media di spanyol, Don Andres. Fernando Torres pernah mengatakan “Kami bermain bersama di Timnas Spanyol selama 15 tahun, dan saya tidak pernah melihat Iniesta bermain buruk”. Iniesta merupakan salah satu pesepakbola paling dihargai dan gelandang terbaik sepanjang masa.