Sanksi Larangan Tiga Pertandingan untuk Franck Ribery

Foto: ESPN

Pemain Fiorentina, Franck Ribery, diberikan sanksi dilarang bertanding selama tiga pertandingan. Ia pun didenda 20 ribu euro setelah mendorong asisten wasit saat timnya kalah 1-2 atas Lazio.

Pemain berusia 36 tahun tersebut diperingatkan oleh ofisial pertandingan saat pertandingan berakhir. Dia ditahan oleh rekan setimnya sebelum dikartumerahkan wasit. Ribery, yang bergabung dengan Fiorentina pada musim panas ini, meminta maaf atas perilakunya tersebut.

Dalam Sidang Disiplin Serie A menggambarkan perilaku Ribery sebagai sesuatu yang sangat tidak sopan. Mereka mengatakan bahwa sang gelandang mendatangi ofisial pertandingan dengan gerakan mengancam dan mendorongnya dua kali.

Usai insiden tersebut, mantan pemain sayap Bayern Munich tersebut mencuit di akun Twitternya: “Aku meminta maaf pada rekan setimku, kepada para pelatih, kepada para penggemar. Aku juga meminta maaf pada (asisten wasit) Tuan Passeri karena di akhir pertandingan aku begitu marah dan aku berharap ia bisa mengerti suasana hatiku.”

Fiorentina mengklaim kejadian tersebut bermula dari kemarahan para pemain saat Lazio mencetak gol kemenangan. Gol yang dicetak oleh Ciro Immobile tersebut diawali lewat pelanggaran Jordan Lukaku pada pemain sayap mereka, Riccardo Sotil. Namun, wasit tetap melanjutkan pertandingan. Bola kemudian diumpankan pada Lukaku yang mengirim umpan silang untuk dikonversi menjadi gol lewat sundulan Immobile.

Fiorentina ingin tahu mengapa wasit Marco Guida tidak mereview insiden tersebut lewat monitor dan memilih hanya berkonsultasi pada wasit VAR.

“Mengapa ia tak pergi dan melihat? Amat serius kalau wasit tak melihat ke layar saat ada momen penting,” kata pelatih Fiorentina, Vincenzo Montella.

“Kami semua berdiri di sana selama empat menit menunggu VAR untuk mengatakan apakah dia harus melihatnya atau tidak. Jika dia pergi dan melihatnya, itu akan menjadi satu atau dua menit lagi, tapi setidaknya harus kita semua pastikan.”

https://www.instagram.com/p/B4O40nrJ7YL/