Sejarah Jersey Atletico Madrid dan Hubungannya dengan Blackburn Rovers

Atletico Madrid berdiri pada 26 April 1903. Namun, jersey yang mereka kenakan hingga saat ini, baru dipakai pada 1911. Karena motif dan warna jersey ini pula, mereka punya julukan Los Colchoneros.

Sejatinya, Atletico Madrid mengenakan jersey dengan motif yang sama dengan Athletic Bilbao yakni separuh biru separuh putih. Namun, sejak 1911, baik Bilbao maupun Atletico Madrid mengenakan jersey dengan motif yang sama yang digunakan sampai sekarang: merah strip putih.

Atletico Madrid didirikan oleh tiga orang Basque yang sekolah di Madrid. Mereka membangun klub untuk mengenang tim masa kecil mereka, Athletic Bilbao. Apalagi, Bilbao menjuarai Copa del Rey pada 1903 di Madrid.

Pada 1904, Atletico Madrid merupakan klub anggota Real Madrid. Mereka menggunakan jersey yang sama dengan Bilbao, separuh biru separuh putih, untuk menunjukkan kalau kedua klub punya akar yang sama.

Pada 1911, baik Bilbao maupun Atletico sama-sama mengubah warna jersey mereka. Banyak yang bilang kalau perubahan ini lebih karena faktor finansial. Soalnya, jersey merah strip putih lebih murah untuk dibuat. Selain itu, motif ini pula digunakan dalam membuat kain pada matras tradisional di Spanyol. Sehingga, mereka bisa menggunakan bahan dari kain bekas pembuatan matras, yang tentu saja menjadi lebih murah. Ini pula alasan mengapa mereka punya julukan Los Colchoneros.

Namun, ada alasan yang lebih jelas dan dipastikan kebenarannya. Jadi, pada akhir 1909, mantan pemain sekaligus anggota dewan klub Atletico, pergi ke Inggris. Tujuannya adalah membeli jersey buat Atletico dan Bilbao.

Sampel yang ia gunakan adalah jersey Blackburn Rovers. Soalnya, punya motif dan warna yang sama dengan kedua kesebelasan Spanyol itu. Namun, Juanito gagal menemukan jersey Blackburn. Ia pun berencana pulang ke Spanyol tanpa hasil.

Di pelabuhan, ia menemukan penjual jersey Southampton. Akhirnya, ia membeli jersey Southampton tersebut dan membawanya pulang ke Spanyol.

Atletico Madrid pun akhirnya menggunakan jersey merah strip putih tersebut. Namun, mereka tetap menggunakan celana biru. Pun dengan Bilbao yang mengubah warna jerseynya, dengan celana warna hitam.

Sejak saat itu, Atletico dan Bilbao menggunakan jersey dengan corak dan warna yang sama hingga saat ini. Atletico pun punya julukan “Los Rojiblancos” yang berarti “Merah Putih”.