Serba-serbi Jelang Final Piala Dunia Antarklub 2018

Foto: FIFA.com

Piala Dunia Antarklub 2018 memasuki babak puncak. Eropa yang diwakili oleh Real Madrid, seperti sudah diprediksi sejak awal, melaju ke babak final. Lawannya nanti adalah wakil Asia, tepatnya klub asal Uni Emirat Arab, Al-Ain.

Real Madrid sukses melaju ke babak final usai sukses menupaskan perlawanan Kashima Antlers, wakil asia lainnya asal Jepang. Skor akhir dari laga tersebut yakni 3-1, Gareth Bale jadi pahlawan Madrid dengan tiga golnya.

Sementara Al-Ain harus melalui berbagai halang dan rintang sebelum bisa sampai di partai puncak. Klub yang dilatih oleh Zoran Mamic tersebut benar-benar memulai perjuangan dari babak penyisihan awal melawan Team Wellington, wakil Australia.

Baca juga: Sensasi Al Ain di Piala Dunia Antarklub 2018

Pada laga tersebut Al-Ain harus berjuang hingga titik darah penghabisan. Setelah bermain imbang 3-3 di waktu normal, Al-Ain memastikan tiket ke ronde kedua usai memenangkan babak adu penalti 4-3.

Pada ronde kedua, wakil Turki Esperance de Tunis jadi lawan Al-Ain. Belajar dari pengalaman di ronde pertama melawan Team Wellington, Al-Ain jauh lebih fokus pada laga kali ini. Hasilnya, tiga gol pemain Al-Ain, Ahmed, El Shahat, dan Al-Ahbabi jadi memastikan langkah ke babak semifinal.

Dewi fortuna terus menaungi Al-Ain. Pada babak semifinal mereka harus menghadapi ujian yang sebenarnya yaitu menghadapi juara Copa Libertadores, River Plate. Secara mengejutkan Al-Ain sukses mengalahkan tim asal Argentina tersebut lewat babak adu penalti 5-4 setelah bermain imbang 2-2 di waktu normal.

Baca juga: Kini Saatnya Era Gareth Bale di Real Madrid

Jelang laga final yang bakal diadakan di Zayed Sports City Stadium, simak dulu serba-serbi seputar Piala Dunia Antarklub 2018 berikut ini!

  1. Keberhasilan Al-Ain melaju ke babak final melanjutkan tren positif wakil asia di ajang ini. Dalam 3 edisi terakhir Piala Dunia Antarklub, sudah dua kali wakil asia melaju ke final. Pada 2016, wakil Jepang Kashima Antlers sukses melaju ke partai puncak.
  2. Ini merupakan final keempat Piala Dunia Antarklub untuk Real Madrid. Sebelumnya Los Blancos sukses menggapai partai final pada edisi 2014, 2016, 2017.
  3. Wakil Spanyol total sudah masuk ke babak final sebanyak 7 kali, terbanyak di antara negara lainnya.
  4. Sebanyak 8 kali kesuksesan wakil Spanyol melaju ke babak final, namun tahukah Anda itu adalah kontribusi dari dua klub saja yakni Barcelona (4 kali) dan Madrid (4 kali).
  5. Jika mampu merebut gelar juara tahun ini, Madrid tercatat sebagai tim pertama yang sukses melakukannya sebanyak tiga kali berturut-turut.
  6. Jika sukses menumpaskan Al-Ain, Madrid akan jadi pengoleksi gelar juara terbanyak dengan 4 trofi.
  7. Jika Al-Ain bisa melajutkan performa impresifnya dan menjadi juara, maka mereka akan jadi wakil asia pertama yang melakukannya di ajang ini.
  8. Suksesnya Al-Ain sampai ke babak final mencatatkan sejarah untuk Uni Emirat Arab. Ini merupakan wakil UEA pertama yang mampu melaju hingga partai puncak di Piala Dunia Antarklub.
  9. Zayed Sports City Stadium sudah menggelar empat laga final Piala Dunia Antarklub, termasuk tahun ini.
  10. Pada tiga babak final sebelumnya di Zayed Sports Stadium, dua juara berasal dari Spanyol yakni Barcelona pada 2009, dan Madrid pada 2017. Sementara satu juara lainnya yaitu Inter Milan pada 2010.
  11. Jika pada 2018 Al-Ain jadi wakil dari UEA pertama yang tampil di babak final, kondisi serupa terjadi pada tahun 2010. Saat itu TP Mazembe jadi wakil dari negara Republik Congo pertama yang tampil di babak final. Uniknya, hal ini terjadi di stadion yang sama.